Daily Archives: March 16, 2011

Pengembangan Aplikasi Android + Ebook

Menjadi Android Application Developer??? Siapa takut!?

Buat temen-temen pengguna Android, rasanya percuma alias mubadzir dong, kalo kita udah punya gadget Android, tapi kita ga bisa produktif sama sekali. Eman-eman banget kan. Mending dulu duitnya buat beli iPhone ato BB aja. Dengan Android, anda bebas membangun aplikasi apapun yang Anda inginkan. Saya sendiri sebenarnya juga baru mulai belajar. Saya memang baru saja menggunakan Android, tapi tangan dan otak saya sudah gatal ingin mengenal Android lebih dalam, termasuk membangun aplikasinya. 😀

Biarpun aplikasi yang ingin kita coba buat, sangat sederhana. Biarpun kita belum punya ide untuk bikin aplikasinya. Kita dapat memulainya dari sekarang. Minimal ngikutin petunjuknya dulu.. hehe.. Dengan platform Android, kita dapat memaksimalkan pengembangan aplikasi. Kita juga dapat langsung mencoba aplikasi yang anda buat di gadget yang kita miliki.

Pada dasarnya, pengembangan aplikasi pada Android bisa dilakukan menggunakan middleware yang telah tersedia. contohnya yaitu app inventor : http://appinventor.googlelabs.com/learn/ di sana, Anda juga akan mendapatkan tutorial menggunakan aplikasi tersebut

Tapi jika Anda ingin memaksimalkan aplikasi yang ingin Anda kembangkan, Anda bisa menggunakan IDE Eclipse dengan bahasa Java untuk membuat aplikasi sesuai keinginan Anda. Untuk ini Anda harus banyak bermain dengan source code dan minimal Anda harus telah mengenal Java. Tentunya lebih sulit. 😀 Apakah hanya bahasa Java yang bisa digunakan?? Jawabannya tidak. Namun OS Android memiliki kernel yang telah mendukung virtual machine untuk membangun aplikasi Java. Jadi dari awal Google telah mendukung bahasa Java untuk digunakan dalam pengembangan aplikasi-aplikasinya.

Jika Anda ingin belajar membuat aplikasi menggunakan IDE Eclipse, berikut ini saya sertakan ebook panduan untuk mempermudah Anda dalam belajar. 🙂